7/26/2013

Cara membuat readmore otomatis di blogspot


Saya lihat halaman saya terlalu panjang kebawah seperti ular naga panjang bukan kepalang. Saya berfikir pada diri saya pribadi ” ternyata blog saya ini menjenuhkan ketika saya mencari catatan yang telah lama saya buat. Saya harus menggulir ke atas hingga ke bawah untuk menemukan catatan saya dari tobeinfo.blogspot.com. Ternyata pembahasan yang begitu mendetail memuat dari masing-masing halaman tobeinfo.blogspot.com menjadi panjang-panjang ”. Wah kalau kayak gini saja saya jengkel apa lagi yang bukan pemilik blog ini pasti tambah jengkel. Akhirnya saya coba-coba untuk mencari-cari bagaiman cara membuat read more otomatis di blogspot waktu itu. Seperti biasa saya tuliskan pada form pencarian google, dan akhirnya ketemu apa yang saya cari.

Pertama-tama waktu saya edid blog saya untuk saya kasih read more otomatis eh malah kocar kacir. Akhirnya dengan sedikit mengidentifikasi masalah yang saya hadapi ternyata terdapat pada saat saya melakukan postingan. Alangkah baiknya jika anda melakukan posting atau membuat postingan jangan langsung kompas dari artikel yang telah anda buat sebelumnya dengan menggunakan Ms. Word. Saya memakai Ms. Word 2007 waktu itu.

Langkah yang saya ambil untuk membenahinya yaitu dengan meng copy artikel saya tadi dari word ke notepad lalu saya baru copy lagi dari notepad ke ruang kerja pembuatan postingan. Atau dengan langkah singkat. Buatlah artikel dengan menggunakan notepad ketika sedang ofline. Ketika menggunakan notepad artikel bisa di kompas langsukeng ke area kerja postingan. Kembali pada read more. Menurut apa yang saya lihat dan yang saya pahami adalah read more merupakan langkah untuk membuat tampilan artikel pada home atau pada halaman utama dari keseluruhan tampilan blog untuk di pangkas sebagian dari artikelnya dari masing-masing halaman dengan menggunakan code yang telah disisipkan kedalam html dari blog tersebut. Malah bingung ya dengan apa yang saya definisikan. Menurut pengetian yang anda tahu apa? Kita diskusi aja. Kalau cara membuat read more sih kayak begini;

Langkah awal untuk membuat read more adalah kita harus masuk ke bagian edit template yang bisa kita lakukan dengan cara;
  1. masuk ke http://blogger.com
  2. klik nama blog yang mau di edit,
  3. klik template,
  4. klik edit html
  5. cari kode </head> .
Untuk memudahkan mencari kode </head> tekan Ctrl + F lalu ketik </head>. Setelah kode </head> ketemu masukkan kode dibawah ini di bawah kode </head>

<script type='text/javascript'> var thumbnail_mode = &quot;no-float&quot; ;summary_noimg = 430; summary_img = 340; img_thumb_height = 100; img_thumb_width = 120; </script> <script src='http://rizqi.moehamed.googlepages.com/read-moreotomatis.js' type='text/javascript'/>

Selanjutnya temukan kode <data:post.body/> mungkin berbeda dengan itu coba cari yang seperti ini <p><data:post.body/></p>

Seperti bisa ganti kode tadi dengan menggunakan code-code yang ada di bawah ini.

<b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
<div expr:id='&quot;summary&quot; + data:post.id'><data:post.body/></div>
<script type='text/javascript'>createSummaryAndThumb(&quot;summary<data:post.id/>&quot;);
</script>
<span class='rmlink' style='float:right;padding-top:20px;'>
<a expr:href='data:post.url'>&#187;&#187;&#160;&#160;READMORE...</a></span>
</b:if>
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'><data:post.body/></b:if>

Kata-kata READMORE... bisa anda ganti dengan kalimat atau kata apapun yang anda nginkan sesuai dengan keinginan yang mengartikan pada user ketika meng-klik kalimat read more atau yang lainnya mereka akan dapat membaca artikel secara lengkap. Angka-angka berwarna hijau diatas bisa anda rubah sesuai dengan kebutuhan. Saya anggap anda sudah sedikit mengerti mengenai code-code diatas. Intinya height untuk tinggi, width untuk lebar, noimg = 430; jika read more tidak menggunakan gambar pada halaman yang akan dibaca selenkapnya, img = 340; menunjukan jika ada gambar pada halaman tersebut. Sebaiknya anda membackup template yang anda punya agar jika ada kesalahan bisa anda pulihkan menggunakan template yeng telah anda backup tadi.

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Translate

 

infokus. Copyright 2013 All Rights Reserved |Template by Panduan Belajar Seo dan tutorial blog